Sejak dibeli Abramovich, Chelsea mempunyai beberapa pemain yang luar biasa

Sejak dibeli Abramovich, Chelsea mempunyai beberapa pemain yang luar biasa

Sejak dibeli Abramovich, Chelsea mempunyai beberapa pemain yang luar biasa

Pernahkan kamu terpikir, siapa yang memberi andil besar atas keberhasilan Chelsea sejak tahun 2003? Jika tebakan kamu adalah pemilik Chelsea saat ini,kamu tidak salah. Yup Roman Abramovich memang mempunyai status sebagai pemilik klub Chelsea. Dimana sang miliarder ini mengakuisisi klub asal London tersebut dari Ken Bates. Bayangkan saja sudah berapa uang yang dikeluarkan Abramovich untuk membangun agar Chelsea makin kuat tiap harinya.

Bayangkan saja dari tim yang biasa-biasa saja berubah menjadi tim yang bisa disandingkan dengan Manchester United ataupun Arsenal yang sudah besar sebelumnya. Dengan kucuran uang untuk bisa membeli pemain-pemain yang bagus, Chelsea menjadi salah satu tim yang disegani saat ini. Bahkan Chelsea pun bisa mendapat trophy juara Premier Liga Inggris sejak dibeli oleh miliarder asal Rusia tersebut.

Dan saat kedatangan Abramovich pada tahun 2003, dia langsung memberikan perombakan besar-besaran pada tim Chelsea, dimana miliarder ini merogoh kocek hingga 150  juta pound atau jika dirupiahkan akan sebesar Rp 2,2 Triliun! Wow sebuah angka yang sangat fantastis bukan? Sebut saja Herna Crespo, Claude Makalele dan Juan Sebastian Veron bisa diboyong ke Stamford Bridge pada saat itu.

Walaupun begitu tidak semua pemain-pemain yang dibeli dengan harga mahal bisa berhasil membuat kuat Chelsea. Bahkan dari 3 nama diatas tersebut, hanya Makalele yang memenuhi ekspetasi Abramovich. Sisanya? Tidak bisa sesuai dengan ekspetasi yang diinginkan oleh Abramovich. Walaupun begitu ada beberapa pemain yang tercatat sukses saat dibeli oleh Abramovic. Siapa saja? Siapa saja mereka?

Pertama, ada nama Juan Mata yang tergolong sukses saat bermain untuk Chelsea. Pengaruh permainan Juan Mata begitu mendominasi sehingga membuat pemain internasional Spanyol ini diganjar perhargaan sebagai Chelsea Player Of The Year pada musim 2011/2012 silam. Juan Mata memang sengaja didatangkan oleh Abramovich dari Valencia pada tahun 2011 untuk bisa memperkuat Chelsea. Dan terbukti dimana Juan Mata mempunyai peran besar untuk mendapatkan juara Piala FA dan Liga Champion untuk Chelsea.

Kedua, pemain yang satu ini memang sengaja didatangkan oleh Abramovich pada tahun 2003 silam. Dimana pada saat itu Claudio Ranieri merasa bahwa pemain ini akan sangat menguntukan bagii tim Chelsea. Claude Makalele merupakan pemain asal Perancis yang sebelumnya bermain untuk Real Madrid. Semula kemampuan pemain ini sangat diragukan oleh banyak pihak terlebih saat mereka mengetahui saat Makalele berada di Real Madrid, pemain ini kurang mendapat jam bermain. Tapi semua itu salah besar. Makalele merubah dirinya menjadi pemain terpenting untuk Chelsea, terlebih saat Chelsea dibawah kepelatihan Jose Mourinho.

Ketiga, nama Ashley Cole menjadi sorotan tajam dari fans Arsenal saat pemain intenasional Inggris tersebut memutuskan hengkang dan bergabung dengan Chelsea. Jose Mourinho berhasil membujuk Cole untuk bergabung pada 2006 silam. Apalagi Arsenal sendiri merupakan musuh bebuyutan dari Chelsea. Maka lengkaplah julukan yang diberikan oleh fans Arsenal kepada Cole, pengkhianat. Mourinho tidak salah memilih Cole untuk masuk dalam skuatnya. Karena pada akhirnya, Cole selalu menjadi pilihan utama Mourinho dilapangan. Bersama The Blues, Cole banyak mendapatkan trophy juara seperti Liga Champions dan Liga Inggris.