5 Pemain Muda Berbakat yang Diprediksi Tampil Memukau di Piala Dunia 2022

Turnamen sepakbola empat tahunan, Piala Dunia, akan digelar kembali tahun depan di negara Qatar. Gelaran akbar ini selalu dinanti-nantikan oleh pecinta sepakbola dari seluruh dunia. Tak hanya bagi penggemar, turnamen ini juga menjadi ajang pembuktian para pemain muda berbakat untuk memberikan gelar juara dunia kepada negaranya masing-masing.

 

Seperti yang telah terjadi pada perhelatan Piala Dunia sebelumnya di Rusia tahun 2018 lalu, pesepakbola berbakat Kylian Mbappe mengukuhkan dirinya sebagai pemain muda terbaik di ajang tersebut dan mampu membawa Prancis keluar sebagai juara dunia.

 

Pada perhelatan Piala Dunia 2022 kali ini, beberapa pemain muda diprediksi akan tampil bersinar dan mampu membawa negaranya menjadi juara dunia. Berikut nama-namanya.

  1. Kai Havertz (Jerman)

Pemain yang menjadi penentu kemenangan Chelsea saat melawan Manchester City pada final Liga Champions 2021 ini sudah menjadi pemain kunci timnas Jerman meski usianya baru menginjak 22 tahun. Posisinya saat ini adalah gelandang serang. Namun dalam dua musim terakhir, Kai Havertz pernah empat kali bermain di empat posisi berbeda dan tampil memukau pada keempat posisi tersebut, hingga ia di juluki Alleskoenner atau pemain serba bisa. Bahkan pelatih Jerman saat ini, Hansi Flick, berhasrat menjadikannya seorang striker utama. Bermodal sebagai pemain serba bisa itu, Havertz diyakini mampu tampil memukau saat Piala Dunia nanti. 

2. Phil Foden (Inggris)

Tampil gemilang di Manchester City membuat Gareth Southgate memanggil Phil Foden ke skuad timnas Inggris. Foden akan menjadi salah satu talenta muda berbakat pada perhelatan kali ini dan digadang-gadang akan menjadi pemain andalan Inggris di masa depan. Ia diharapkan mampu memberi warna baru dalam permainan timnas Inggris yang terkenal dengan gaya kick and rush mengganti dengan umpan-umpan pendek akurat nan atraktif yang sebagaimana telah ia perankan selama ini di klub. Foden tampil pertama kali berseragam timnas pada Euro 2020 lalu. Sejak saat itu, Foden selalu masuk daftar skuad The Three Lions dan menjadi pilar utama di lini tengah.

3. Vinicius Junior (Brazil)

Negeri Samba tampaknya tidak pernah kehabisan memunculkan talenta pesepakbola berbakat. Kelincahan winger pemuda Brazil yang satu ini diyakini akan merepotkan barisan pertahanan tim lawan pada Piala Dunia nanti. Dengan kecepatan dribblingnya yang di atas rata-rata serta kualitas teknik yang sangat tinggi layaknya legenda pesepakbola Brasil lainnya, Vinicius Jr diharapkan mampu membawa Brasil kembali menjadi rajanya sepakbola dunia, seperti yang telah dilakukan para pendahulunya seperti Ronaldo dan Ronaldinho.

4. Sandro Tonali (Italia)

Piala Dunia kali ini merupakan turnamen besar pertama bagi Sandro Tonali di level senior. Sebelumnya ia gagal memperkuat Italia pada Euro 2020 yang lalu karena cedera parah. Meski begitu, gelandang berbakat milik AC Milan ini diyakini akan menjadi tumpuan utama lini tengah Italia, mengingat performanya yang semakin meyakinkan di liga serie A. Meski usianya masih 21 tahun, wonderkid yang satu ini sudah piawai mengatur ritme permainan dan berani berduel saat bertahan, hingga ia disebut-sebut sebagai titisan gabungan antara Andrea Pirlo dan Gennaro Gattuso.

5. Ferran Torres (Spanyol)

Semenjak Spanyol kembali dilatih Luis Enrique, striker berbakat yang satu ini selalu menjadi andalan di lini serang La Furia Roja, meski ia belum mampu tampil maksimal di klub barunya. Seakan ingin membuktikan kepercayaan pelatih, Ferran Torres terus tampil gemilang di level timnas dengan mencetak gol demi gol dalam setiap pertandingan, bahkan Torres sempat mencetak hat-trick saat Spanyol menggilas Jerman 6-0. Sebagai juru gedor tim matador yang baru ini, Torres diprediksi mampu tampil memukau di ajang Piala Dunia 2022 nanti dan menjadi salah satu striker yang mematikan di depan gawang lawan.